pelan tapi pasti

Sedulur sekalian..sudah setengah tahun ini TL ditemani sebuah ponsel besutan negeri ginseng,Samsung GT C 3322. Ponsel dengan fitur andalan dual sim stanby ini cukup memuaskan sebagai penunjang mobilitas sehari hari.
01082011171.jpg

Ditebus dengan mahar 495ribu rupiah, TL mendapatkan sebuah ponsel kaya fitur,charger,headset,kartu garansi serta user guide. Lalu kabel data ? Memory Card ? Jangan harap anda akan menjumpai dua benda itu dalam paket penjualan ! 😀

03082011198.jpg
ketemu saudara kembar :mrgreen:

Berbekal desain candybar,ponsel ini mengusung sejumlah fitur menarik. Diantaranya yang pasti dual SIM Stanby dengan tombol switch yg memudahkan kita memilih kartu yg akan digunakan. Tampilan menu khas samsung terasa pas dengan diagonal layar 2,2″ 240x320pixel berkedalaman 256K warna.Di sektor multimedia,disertakan kamera 2mp,music & video player,radio fm. Jangan kuatir akan kehabisan ruang dalam menyimpan data kita,karena samsung telah menyediakan memori internal sebesar 45mb! Masih kurang ? Ada slot hostwap untuk memory card yang bisa diupgrade hingga 16GB ! Masih kurang juga? Silakan tebus HDD External ! :mrgreen:

28072011154.jpg
Dengan fitur yang melimpah,tentu harus diimbangi kapasitas baterai yang mumpuni.dan Samsung pun berbaik hati membekali ponsel ini dengan baterai Li-ion 1000mAH 😎 yang sanggup bertahan sampai 3hari untuk pemakaian normal serta 1,5hari untuk pemakaian abnormal 😆

01082011176.jpg
Sumpah ini bukan Nokia 6300 ! 😀

Di sisi desain,balutan metal di bagian depan serta plastik ‘carbon look’ membuat ponsel ini terlihat solid,mewah,dan tentunya nyaman dalam genggaman
Untuk sektor performa,ponsel ini terasa cukup responsif saat digunakan secara multitasking. Misalnya smsan sambil memainkan mp3 player.

28072011151.jpg
Dan berikut sedikit rangkuman plus minus ponsel ini menurut TL
plusnya :
+ dual SIM stanby yang mudah digunakan
+ tampilan layar jernih dan tajam sekalipun di bawah sinar matahari
+ kapasitas penyimpanan besar
+ kinerja cukup cepat
+ output suara tidak pecah dan tetap jernih saat volume maksimal
+ tersedia port jack audio 3,5mm sehingga lebih fleksibel saat memilih headset
+ port kabel data micro USB yang juga berfungsi sebagai colokan charger,praktis
+ disertai aplikasi facebook,twitter,google,YM,serta fitur unik samsung seperti panggilan palsu
+ desain mewah yang membuat orang akan ragu kalo ini ponsel lowend 😀

minusnya :
– kamera yang minus flash,sehingga foto di malam hari akan tampak mengenaskan !
– minus shutter kamera.ga begitu penting,tapi kalo ada pasti jadi nilai plus 😉
– kapasitas penyimpanan pesan mentok di angka 300 !
– hanya ada 3 pilihan tema,biru,hijau dan orange dan tidak bisa ditambah lagi
– kabel data serta memory card dijual terpisah 😛
– apa lagi ya ? Susah nyari kelemahannya ! Lha wong kelebihannya sukses membuat segala nilai minusnya bisa dimaklumi 😀

Demikian sedikit review ponsel Samsung GT C3322 versi TL. Dengan harga 500ribuan anda akan mendapatkan sebuah ponsel branded dengan segudang fitur yang bisa menunjang mobilitas serta aktivitas anda sehari hari. Samsung GT C3322,the best value for money ! Recomended to buy !!
➡ sekalian ngasih ratjoen buat salah satu senior Koboys 😎

Bonus Foto kamera samsung GT C3322
foto-007.jpg
Posted by Wordmobi

Sedulur sekalian,beberapa hari yang lalu TL menyambangi sebuah rumah yang juga tempat penitipan motor di daerah Buntu,Banyumas. Di sana terdapat satu unit motor yang cukup menarik perhatian. Ya! sebuah sepeda motor BMW kelahiran tahun 1951 di Jerman 😀 . Dan untungnya sempat berjumpa dengan sang empunya motor tersebut,yang bernama…aduh lupa gak nanya namanya :mrgreen: . Singkat cerita, TL bertanya seputar motor tersebut. Katanya pada mulanya beliau mempunyai 3 motor tua 🙄 ,akan tetapi 1 motornya raib dipinjam tapi tidak dikembalikan oleh salah seorang teman baiknya 👿 . Nah,jadi sekarang ‘hanya’ tersisa 2 unit motor klasik ini.

Mengenai speknya, TL sendiri beserta sang pemilik kurang paham.tapi yg pasti menganut mesin 4tak serta 4 percepatan dengan pola pengoperasian 1 N 2 3 4 manual cluth.menggunakan penggerak gardan,jok macam punya sepeda onthel,serta side box di kanan kirinya.

Oh ya,menurut sang pemilik,motor ini mau dijual buat ongkos naik Haji 🙂 Mau tau bandrolnya ? 60Jt rupiah ! :mrgreen:
Ada yang berminat ? Atau mungkin bagi pecinta motor klasik ingin menambah koleksi? 😀

berikut penampakkan motornya 😎

foto-006.jpg

Posted by Wordmobi

Sedulur sekalian..pagi ini TL mendapati sebuah pemandangan yg menurut TL cukup menarik 🙂
berikut gambarnya :
foto-0041_e1.jpg
yup..fokuskan pandangan anda pada emblem yang menempel diatas dudukan plat nomer. Memang,Toyota mempunyai produk yang bernama Supra.. Tapi kan bentuknya mobil balap. Nah,sejak kapan Toyota membuat sepeda motor dengan model Supra? :mrgreen:

Posted by Wordmobi